Usia bukan jadi hal
Masa tak jadi aral, dan
Badan lusuh tak jadi soal
Pakaian pun ikut kumal.
Sementara,
Lalu lalang perbincangan banyak hal
Diantara siswa yang kukenal
Nyali kian kebal
Mengalahkan semua akal
Tuk pertunjukan yang kekal.
Keinginanmu kupenuhi, Dik
Tampil di antara yang timpal
Berani diantara yang birahi
Hiburan diantara yang kabur
Hadir di antara yang hindar
Kecupku diantara yang kecutmu.
Semua ini
Karenamu..
Bulan masih setia menjaga malam
Bintang masih taat di orbit galaksi
Matahari masih antusias bersinar, dan
Saya, masih sedia menemani keliling dunia,
Menemani jungkir balik rasan rasan
Menemani manis asem asin salad buah rindu.
Haru biru
Pening kuning
Silau hijau
Apapun itu
Kan kulaku
Karenamu…
Batu, 28-10-2024
Kreator : Arif Mardiono
Comment Closed: KARENAMU
Sorry, comment are closed for this post.