KATEGORI
  • Adat & Budaya
  • Agrikultur
  • Aksi
  • Arsitektur
  • Artikel
  • Asmara
  • Autobiografi
  • autobiography
  • Bahasa & Sastra
  • Berita Alineaku
  • Bisnis
  • Branding
  • Catatan Harian
  • Cerita Anak
  • Cerita Pendek
  • Cerita Rakyat
  • Cerpen
  • Cinta
  • Cita – Cita dan Harapan
  • Dongeng
  • Drama
  • Ekonomi
  • Epos
  • Event
  • Fabel
  • Fantasi
  • Fiksi
  • Gaya Hidup
  • Hiburan
  • Hobi
  • Hubungan Antarpribadi
  • Hukum
  • Humanis
  • Humor
  • Ilmu Manajemen
  • Inspirasi
  • Istri
  • Kampus
  • Karir dan Kewirausahaan
  • Keagamaan
  • Keluarga
  • Kesehatan & Kecantikan
  • Kesehatan Mental
  • Ketenagakerjaan
  • Kisa Masa Kecil
  • Kisah Inspiratif
  • Kritik Media
  • Kuliner
  • Legenda
  • Lifestyle
  • Lingkungan Hidup
  • Manajemen
  • mengelola toko
  • Mental Health
  • Moralitas
  • Motivasi
  • Novel
  • Nutrisi
  • Nutrition
  • Opini
  • Organisasi
  • Otomotif
  • Parenting
  • Pemerintahan
  • Pendidikan
  • Pendidikan Karir
  • Pendidikan Keuangan
  • pengalaman hidup
  • Pengembangan Diri
  • Perjalanan Hidup
  • Pernikahan
  • Persahabatan
  • Pertemanan
  • Petualangan
  • Petualangan Alam
  • Pilih Kategori
  • Pilih Menu
  • Politik
  • Psikologi
  • Psikologi Sosial
  • Puisi
  • Romansa
  • Romantisme kehidupan
  • Rumah Tangga
  • Satir
  • SDM
  • Sejarah
  • Self-Acceptance
  • Self-Awareness
  • Seni & Budaya
  • Sosial
  • spiritual journey
  • Strategi
  • Teknologi
  • Tempat Wisata
  • Traveling
  • Uncategorized
  • Wanita
  • Beranda » Arsitektur » Dengan Belajar Online, Aku Bisa

    Dengan Belajar Online, Aku Bisa

    BY 14 Jun 2024 Dilihat: 136 kali
    Dengan Belajar Online Aku Bisa_alineaku

    Aku seorang guru di sebuah  SMP . Aku sudah lebih seperempat abad mengabdi pada negeri mencerdaskan anak bangsa. Di abad 21 ini, ternyata aku serasa belum bisa menjadi guru yang baik dan profesional. Apalagi aku termasuk guru yang gaptek.

    Aku tidak mau kalah dengan guru-guru milenial. Aku berusaha untuk belajar dan belajar. Aku sering mengikuti pelatihan-pelatihan, seminar, diklat, workshop, lokakarya, dan sebagainya. Setiap akhir kegiatan, ada tugas yang harus diselesaikan. Aku berusaha untuk menyelesaikannya. Kadang membuat anakku ikut sibuk pula.

    “Mama ketik saja, nanti Mas yang memperbaikinya,” kata anakku. “Ya, Mas,” jawabku. 

    Perlahan-lahan aku mulai melek teknologi. Aku mulai senang membuat power point, google form,  video, e-book, dan canva presentasi pembelajaran. Ini semua tidak luput dengan  bantuan anakku untuk mengeditnya. 

    “Bu, rajin sekali mengikuti diklat online, kan sudah banyak sertifikat,” kata temanku.

    “Aku bukan mencari sertifikat, Bu. Aku menginginkan ilmu-ilmunya. Banyak pengetahuan baru yang kudapat. Apalagi tahun pelajaran ini sekolah Kita mulai mengimplementasikan Kurikulum Merdeka. Kalau menunggu dari pemerintah, kapan kita kebagian diklatnya, dan tidak semua guru mendapatkannya, “ jawabku.

    Ada temanku yang pernah ikut tiga kali diklat nasional gratis online. Aku sarankan untuk jadi member, tapi dia tidak mau. Alasannya sibuk.

    Setiap bulan aku mengikuti pelatihan reguler dari e-guru.id juga pelatihan-pelatihan lain, ada dari NaikPangkat.com, Belajar.id, Guru Juara, Ruang Guru, Temu Guru, Diklat.co, dan yang lainnya yang gratisan. Aku sering buka PMM dari Kemendikbud Ristek. Tapi aku lebih asyik dan nyaman mengikuti yang lainnya. 

    Mulai awal tahun 2022, aku sering mengikuti latihan dengan materi yang berhubungan dengan Kurikulum Merdeka.  Ada beberapa istilah baru, berbeda dengan Kurikulum 2013. Capaian Pembelajaran, Tujuan Pembelajaran, Alur Tujuan Pembelajaran, Modul Ajar, Asesmen, P3 (Profil Pelajar Pancasila), P5 (Projek Penguatan Profil Pelajar Pancasila), dan yang lainnya.Materi yang  kurang  aku pahami tentang P5. Aku sampai 2 kali ikut pelatihan online.

    Pada saat pembinaan dari Pengawas Pembina dari Disdik Kabupaten, beliau bertanya,“Siapa yang sudah mengikuti pelatihan Kurikulum Merdeka?” 

    “Baru Kepala Sekolah dan PKS Kurikulum, Bu,” jawab Kepala Sekolah.

    “Yang lainnya belum? Kan sekarang bisa buka PMM. Di sana lengkap tentang Kurikulum Merdeka,” lanjut Pengawas Pembina.

    Semua terdiam, memang kami jarang membuka PMM. Aku pun baru membuka beberapa kali. Pernah mengikuti Pelatihan Mandiri, tapi tidak sampai Aksi Nyata.

    Saat Pengawas Pembina memaparkan Kurikulum Merdeka, beliau suka bertanya dan aku mencoba menjawabnya karena tidak ada yang menjawab kecuali PKS Kurikulum. Beliau agak kaget, “Kok, Bu Kus sudah memahami Kurikulum Merdeka? Kapan latihannya?”

    “Bu Kus rajin ikut pelatihan online,”jawab salah satu temanku.

     “Ibu sudah memahami Kurikulum Merdeka, nanti bisa berbagi dengan guru-guru yang lainnya, “ kata Pengawas Pembina. “Siap, Bu,” jawabku.

    Pembelajaran belum normal kembali. Ada yang online (PJJ), ada pula yang luring (PJMT). Peserta didik secara bergiliran, seminggu online dan seminggu luring.

     Waktuku banyak di rumah. Di sela kesibukan tugas negara dan ibu rumah tangga, kusempatkan untuk mengikuti pelatihan atau diklat online. Alhamdulillah, dengan pelatihan-pelatihan ini menambah wawasan dan pengetahuan. Aku bisa membuat media- media pembelajaran kekinian. Aku mulai menerapkan metode dan teknik pembelajaran baru. Pembelajaran lebih menarik dan interaktif. Hasil belajar peserta didik pun semakin meningkat. 

    Kehadiranku sangat ditunggu-tunggu peserta didik. Mereka rindu pembelajaran inovatif. Aku bisa ini semua , karena belajar online. Terimakasih Guru-guruku tanpa batas di dunia maya.

     

    Kreator : N. Ai Kusumawati

    Bagikan ke

    Comment Closed: Dengan Belajar Online, Aku Bisa

    Sorry, comment are closed for this post.

    Popular News

    • Part 15: Warung Kopi Klotok  Sesampainya di tempat tujuan, Rama mencari tempat ternyaman untuk parkir. Bude langsung mengajak Rani dan Rama segera masuk ke warung Kopi Klotok. Rama sudah reservasi tempat terlebih dahulu karena tempat ini selalu banyak pengunjung dan saling berebut tempat yang ternyaman dan posisi view yang pas bagi pengunjung. Bude langsung memesan […]

      Okt 01, 2024
    • Part 16 : Alun – Alun  Kidul Keesokan paginya seperti biasa Bude sudah bangun dan melaksanakan ibadah sholat subuh. Begitupun dengan Rani yang juga melaksanakan sholat subuh. Rani langsung ke dapur setelah menunaikan ibadah sholat subuh. Tidak lama disusul oleh Bude dan langsung mengambil bahan masakan serta mengiris bahan untuk memasak. Rani dan Bude sangat […]

      Okt 16, 2024
    • Part 14: Kopi Klotok Pagi hari yang cerah, secerah hati Rani dan semangat yang tinggi menyambut keseruan hari ini. Ia bersenandung dan tersenyum sambil mengiris bahan untuk membuat nasi goreng. Tante, yang berada di dekat Rani, ikut tersenyum melihat Rani yang bersenandung dengan bahagia. “Rani, kamu ada rasa tidak sama Rama? Awas, ya. Jangan suka […]

      Sep 18, 2024
    • Part 13 : Candi Borobudur Keesokan harinya Rama sibuk mencari handphone yang biasa membangunkannya untuk berolahraga disaat Rama berada di Jogja. Rama tersenyum dan semangat untuk bangun, membersihkan diri dan segera membereskan kamarnya. Tidak lupa Rama juga menggunakan pakaian yang Rapih untuk menemui Rani hari ini. Sementara Rani seperti biasa masih bermalas-malasan di dalam kamarnya […]

      Sep 07, 2024
    • Part 12 : Cemburu Rama langsung memukul Jaka saat Jaka baru saja masuk ke ruang kerjanya Rama. Jaka yang meringis bukannya marah namun malah tersenyum terhadap Rama karena Jaka tahu bahwa Rama lagi cemburu terhadapnya. Rama males menjawab salam dari Jaka namun sebagai orang yang punya adab Rama harus menjawab salam dari Jaka dengan sopan. […]

      Sep 05, 2024

    Latest News

    Buy Pin Up Calendar E-book On-line At Low Prices In India After the installation is complete, you’ll have the flexibility […]

    Jun 21, 2021

    Karya Nurlaili Alumni KMO Alineaku Hampir 10 bulan, Pandemi Covid -19 telah melanda dunia dengan cepat dan secara tiba-tiba. Hal […]

    Des 07, 2021

    Karya Lailatul Muniroh, S.Pd Alumni KMO Alineaku Rania akhirnya menikah juga kamu,,,  begitu kata teman2nya menggoda, Yaa,,,Rania bukan anak.yang cantik […]

    Des 07, 2021

    Karya Marsella. Mangangantung Alumni KMO Alineaku Banyak anak perempuan mengatakan bahwa sosok pria yang menjadi cinta pertama mereka adalah Ayah. […]

    Des 07, 2021

    Karya Any Mewa Alumni KMO Alineaku Bukankah sepasang sejoli memutuskan bersatu dalam ikatan pernikahan demi menciptakan damai bersama? Tetapi bagaimana […]

    Des 07, 2021